Pengadilan Agama Tutuyan Gelar Upacara Harkitnas 2024

pa-tutuyan.go.id - Dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) Ke-116, Pengadilan Agama Tutuyan menggelar upacara bendera, Senin pagi (20/05/2024). Panasnya terik matahari pagi, tidak meluluhkan semangat aparatur Pengadilan Agama Tutuyan untuk mengikuti upacara dengan penuh semangat dan khidmat.
Upacara dimulai dengan pembacaan UUD 1945, Pancasila, dan dilanjutkan dengan pengibaran bendera merah putih. Ketua Pengadilan Agama Tutuyan, Ahmad Edi Purwanto, S.H selaku Inspektur Upacara menyampaikan sambutan terkait Tema Hari Kebangkitan Nasional 2024 yakni bangkit untuk indonesia emas.
“Bangkit untuk Indonesia Emas dengan tujuan untuk memelihara, menumbuhkan, dan menguatkan jiwa nasionalisme kebangsaan Indonesia sebagai landasan dasar dalam pelaksanaan pembangun, menegakkan nilai demokrasi berlandaskan moral dan etika kehidupan berbangsa dan bernegara serta mempercepat persaudaraan untuk mempercepat terwujudnya Indonesia Emas dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),” imbuhnya
Ketua menambahkan Hari Kebangkitan Nasional Tahun 2024 merupakan momentum untuk mewujudkan peradilan yang agung dengan cara menjaga kemandirian, meningkatkan pelayanan hukum yang berkeadilan, meningkat SDM bagi aparatur peradilan..
“Momen ini mesti kita tangkap agar kita langgeng menuju mimpi sebagai bangsa. Di titik inilah, seluruh potensi sumber daya alam kita , bonus demografi kita, potensi transformasi digital kita, menjadi modal dasar menuju Indonesia Emas 2045,” (far/alf)








